Jumat, 02 Maret 2012

PERMAJAS - JAMBI

Negreri Sepucuk Jambi Sembilan Lurah.

Negeri sepucuk Jambi sembilan Lurah, bila berkunjung saudara kesana, saudara akan menemukan sebuah pesona kekayaan Alam tropis  yang berlimpah nan asri. Terbentang Luas 2.979.404 hektar yang didalamnya terdapat 294 jenis burung, 45 jenis mamalia yang terancam punah serta 61 jenis pepohonan langka, yang dirawat langsung oleh Suku Anak dalam (Kubu), sehingga memikat hati seorang pewaris tahta kerajaan inggris raya Pangeran Charles untuk melihat langsung dan memberi Jambi sebutan sebagai “Jantung Dunia”.
Negeri Sepucuk Jambi Sembilan Lurah , Negeri dimana sebuah kerajaaan dengan peradaban budaya pernah berdiri, yaitu kerajaan Melayu yang menyimpan keanekaragaman seni budaya yang indah dan eksotis ciri melayu yang masih dapat dijumpai hingga sekarang dan menyebar keseluruh pelosok Nusantara dari mulai musik,tarian,gurindam dan lain sebagainya.
Negeri Sepucuk Jambi Sembilan Lurah,sebuah Negeri yang mempertemukan  alam yang indah dan seni budaya yang khas serta memikat menjadi satu yang akan kami hadirkan pada pagelaran budaya nusantara ke dalam sebuah ruangan kecil yang besar akan maknanya. Disambut dengan tekstur gapura melayu jambi dengan warna dasar hitam dan ukiran warna emas akan menghiasi halaman depan sebagai tanda salam selamat datang bagi bara pengunjung. Bagian dalam stand mengusung konsep kerajaan melayu dengan adanya singgasana yang akan diapit oleh dua buah replika stupa candi Muaro Jambi yang merupakan komplek percandian terluas di Indonesia. Dibagian tengah ruangan terpasang replika prasasti Karang Birahi yang merupakan simbol kebudayaan dan sejarah negeri Jambi.
Mading yang diletakan disisi stand bagian dalam akan memberikan anda informasi unik dan fakta menarik mengenai sejarah, sosial, budaya, flora dan fauna yang ada di daerah Jambi yang tentunya akan menambah wawasan mengenai kekayaan negeri Jambi.
Kuliner merupakan hal yang tidak boleh dilewatkan jika kita berkunjung ke daerah lain. Pada kesempatan kali ini kami menyuguhkan berbagai kuliner unik dan menarik yang tentunya hanya bisa didapatkan jika anda berkunjung ke Jambi. Teh Kajoe Aro merupakan teh kebanggan daerah Jambi yang merupakan Teh alami yang langsung dipetik dari perkebunan teh sukses di daerah Kerinci yang produknya telah di ekspor hingga ke Inggris akan kami sediakan secara gratis dengan jumlah yang terbatas. Jadi jangan lupo datang dan nikmati eloknyo kebudayaan Negeri Jambi di Festival Budaya Nusantara 2012.

 


Tidak ada komentar:

Posting Komentar